Tuesday 12 April 2016

The SAFEHOUSE at Kuningan, Jakarta


HAIII GUYS!! Kali ini kami berkesempatan untuk mencicipi sebuah resto yang berada di daerah Mega Kuningan tepatnya sebrang Hotel Ritz Calton dan dia sendiri berada di Apartemen Bellagio guys!! Resto ini bernama the SAFEHOUSE. Mungkin dari antara kalian ada yang perna mendengar resto ini guys. Nah resto ini memiliki konsep bar juga resto and bar karena disini juga ada barnya yang lumayan komplit. 




Jadi kalau kamu pengen bersantai sambil melepas penat ibukota sambil minum minum, nah tempat ini cocok buat kamu!


Lalu resto ini juga ada bagian outdoor dan bagian indoornya guys!! Nah kalau yang di foto ini adalah bagian outdoornya


Nah kalo ini adalah foto bagian indoornya dan ada sofanya segala guys!! Wuiih betapa mantepnya nih resto kan bisa sambil bersantai sambil chill bareng temen kamu!!

The Pulled Duck ๐Ÿ‘
Harga: Rp.80.000,00++

Wuiih guys pernah cobain ga burger daging bebek? Kalo kami sih ini pertama kalinya burger pakai daging bebek. Kalo biasa burger pake daging sapi, ayam, ikan, nah ini spesial karena pake daging bebek! 


Nah daging bebek ini dimasak dengan metode slow cook  sampai dagingnya lembut kemudian dicabik-cabik - serem amat dah dicabik-cabik hahaha! Lalu daging itu dimasukan ke bun dan diberi sayur sayuran (selada, wortel, daun ketumbar). Rasanya enak loh guys ternyata burger bebek itu. Kesan pertama kami adalah ga amis dagingnya, empuk, unik, dan segar karena sayur sayurnya itu.


The Pulled Pork
Harga: Rp.70.000,00++
*tidak halal

Menu selanjutnya adalah The Pulled Pork!!! Yang ini nih bagi kalian yang suka burger dengan daging babi!! Daging babi ini dimasak dengan metode slow cooked selama 3-4 jam sampai menghasilkan daging yang lembut banget lalu daging itu dicabik-cabik. Sebenarnya sama metodenya dengan menu yang sebelumnya yaitu the pulled duck hanya saja daging ini adalah daging babi. Lalu diberikan jalapeno dan garlic aioli.


Untuk rasa sih empuk banget dagingnya ya karena lama dimasaknya. Lalu rasa bumbunya juga enak tapi kami lebih suka yang duck karena dia memakai sayur sayuran sehingga membuat burgernya lebih segar dan tidak enek ketika dimakan. 



Ooo iya guyss btw kalo mau kesini disarankan parkir di Ritz Carlton Mega Kuningan karena parkiran disini hanya untuk yang punya apartemen di Bellagio. Tapi kalo kalian malas parkir di Ritz Carlton resto ini ada menyediakan vallet dengan membayar uang sebesar Rp.50.00,00.
Untuk overall resto ini oke banget. Tapi kalau menurut kami ini lebih cocok jadi bar dan tempat untuk bersantai ketimbang menjadi sebuah resto. Mengapa begitu?? Karena kami lihat interiornya dan suasana didalamnya lebih nyaman untuk menjadi sebuah bar dan tempat untuk bersantai, ada sofanya, ada banyak minuman keras. Chill bareng teman sambil makan burger ini oke banget dan buat yang doyan minum wuiiih boleh deh dateng kesini pas malam minggu. Sekian review dari kami, BON APPETIT GUYS!!!



the SAFEHOUSE
๐Ÿ“Bellagio Mansion, Lobby Level, Jl. Lingkar Mega Kuningan, Kuningan, Jakarta
⏰Jam Buka :
•Mon-Thu :06.00-24.00
•Fri-Sat : 06.00-02.00
•Sun : 08.00-16.00

1 comment: